SDIT AL FITRAH Bandung Jadi Salah Satu Tujuan Studi Tiru Sekolah Penggerak dari Yogyakarta

Bagikan

Bandung, 27 September 2024 – SDIT Al Fitrah Kota Bandung kembali membuktikan kualitasnya sebagai salah satu sekolah dasar unggulan di kota Bandung. Kali ini, sekolah tersebut menjadi salah satu tujuan studi tiru bagi sejumlah sekolah dari berbagai daerah yang ingin belajar lebih dalam mengenai implementasi program sekolah penggerak.

Pembukaan acara tilawah oleh ananda Ayyasy Ar Rantisi Santoso kelas 6 Al Haitam. (Foto: Ali Fakhri Amrullah, S.Pd.I.)

Program sekolah penggerak yang dicanangkan oleh pemerintah merupakan upaya untuk meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia. SDIT Al Fitrah Kota Bandung telah berhasil menerapkan program ini dengan sangat baik, sehingga menjadi rujukan bagi sekolah-sekolah lain yang ingin mengikuti jejak kesuksesannya. Kegiatan ini diberi tema “Sakola” Silaturahim sekolah penggerak selaras serempak bergerak! “mari Kita Bergandengan, Belajar, Berbagi, dan Berinovasi Bersama.”

Sambutan dari SDIT Al Fitrah

Itang Makbul Habib, S.Pd. selaku kepala sekolah SDIT Al Fitrah menyambut baik kedatangan SD Muhammadiyah Karangkajen 1 & 2 Yogyakarta, dalam sambutannya itang mengungkapkan harapannya dengan adanya studi tiru ini berharap dapat menjadi ajang silaturahmi dan tukar informasi yang bermanfaat bagi kedua belah pihak. Melalui kegiatan ini kita dapat saling belajar dalam rangka mengembangkan kualitas Pendidikan di masing-masing sekolah. Selain itu Drs. Husen Syamsudin selaku Ketua 1 Bidang Pendidikan dan Dakwah YPM Al Fitrah mengatakan selain sebagai ajang silaturahmi semoga kunjungan ini dapat memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi kedua belah pihak. Khususnya dalam rangka meningkatkan mutu Pendidikan.

Sambutan oleh Kepala Sekolah SDIT Al Fitrah Bpk. Itang Makbul Habib, S.Pd. (Foto: Ali Fakhri Amrullah, S.Pd.I.)
Sambutan dari Ketua 1 YPMA Bpk. Drs. Husen Syamsudin. (Foto: Ali Fakhri Amrullah, S.Pd.I.)

Dalam kunjungan studi tiru ini, para peserta berkesempatan untuk mendengarkan langsung pemaparan tentang kurikulum sekolah penggarak SDIT Al Fitrah, program sekolah, dan tayangan kegiatan pembelajaran yang inovatif di SDIT Al Fitrah Bandung. Mereka juga dapat berdiskusi dengan guru-guru dan tenaga kependidikan lainnya mengenai strategi yang diterapkan dalam implementasi kurikulum merdeka dan profil pelajar Pancasila.

Beberapa hal yang menjadi fokus dalam studi tiru ini antara lain:

  • Kurikulum Merdeka: Peserta studi tiru sangat tertarik dengan cara SDIT Al Fitrah Bandung dalam menyusun dan melaksanakan kurikulum merdeka. Mereka ingin mengetahui bagaimana sekolah ini dapat memberikan fleksibilitas kepada guru dalam merancang pembelajaran yang sesuai dengan karakteristik siswa.
  • Profil Pelajar Pancasila: SDIT Al Fitrah telah berhasil menanamkan nilai-nilai Pancasila pada siswa melalui berbagai kegiatan intrakurikuler dan ekstrakurikuler. Peserta studi tiru ingin belajar bagaimana cara mengembangkan karakter siswa secara holistik.
  • Pembelajaran Berbasis Proyek: Sekolah ini telah menerapkan pembelajaran berbasis proyek yang memungkinkan siswa untuk belajar secara aktif dan kolaboratif. Peserta studi tiru tertarik untuk mengetahui bagaimana cara merancang proyek pembelajaran yang relevan dengan kehidupan nyata.
  • Penilaian Autentik: SDIT Al Fitrah Bandung menggunakan berbagai bentuk penilaian autentik untuk mengukur capaian pembelajaran siswa. Peserta studi tiru ingin belajar bagaimana cara membuat instrumen penilaian yang valid dan reliabel.
  • Manjamen Pengelolaan Keuangan Skolah: Sekolah ini telah menerapkan pengelolaan keuangan berbasis Data, agar penganggaran bisa tetap sasaran transfaran dan akuntable.
Pemaparan program SDIT Al FItrah oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, Ibu Iin Mulyati, S.Pd.I. (Foto: Ali Fakhri Amrullah, S.Pd.I.)

Diharapkan dengan adanya kegiatan studi tiru ini, semakin banyak sekolah yang dapat menerapkan program sekolah penggerak dengan baik. SDIT Al Fitrah berkomitmen untuk terus berbagi pengetahuan dan pengalaman dengan sekolah-sekolah lain, sehingga kualitas pendidikan di Indonesia dapat terus meningkat.

Prakata dari Sekolah Muhammadiyah Karangkajen 2 Yogyakarta

Kepala Sekolah Muhammadiyah Karangkajen 2 Yogyakarta  Ibu Novia Nryany, S.IP. M.Pd., menyampaikan bahwa maksud dan tujuan datang ke sekolah kami adalah untuk melalukan study tiru terkait program-program yang ada di SDIT Al  Fitrah. Beliau menyampaikan permohonan izin untuk meniru program yang ada di SDIT Al Fitrah untuk diterapkan di SD Muhammadiyah Karangkajen 2 Yogyakarta. Semoga pertemuan ini sebagai awal untuk merajut jalinan silaturahmi diantara kedua sekolah.

Sambutan dari Kepala Sekolah Muhammadiyah Karangkajen 2 Yogyakarta, Ibu Novia Nuryany, S. IP. M. Pd. (Foto: Ali Fakhri Amrullah, S.Pd.I.)

Berikut nama-nama Pendidik dan Tenaga Kependidikan SD Muhammadiyah Karangkajen 1&2 Yogyakarta yang ikut hadir dalam kegiatan Study tiru.

  1. Ibu Novia Nuryany, S. IP. M. Pd (Kepala Sekolah SD Muh Karangkajen 2)
  2. Bp. Tri Nugroho, S. Pd (Kepala Sekolah SD Muh Karangkajen 1)
  3. Anas Nugroho, S. Pd. Jas (Ketua Tim Sekolah Penggerak)
  4. Yeni Nur Asiyah, S. Pd. (Komite Pembelajaran)
  5. Susilowati, S. Pd (Komite Pembelajaran)
  6. Ridwan Sulistianto, S. Pd (Waka Personalia)
  7. Dewi Endrasti, S. Pd (Waka Dikjarkur)
  8. Supriyo Darto, S. Pd (Bendahara BOS)
  9. Azka Afifah, SE (Bendahara Sekolah)
  10. Perdana Irawan, S. Pd. (Waka Litbang Humas IT)
  11. Jaesy M Billah, Amd (IT)
  12. Wulandari, Amd (TU)

Foto Bersama

Foto bersama dengan Sekolah Muhammadiyah Karangkajen 2 Yogyakarta. (Foto: Ali Fakhri Amrullah, S.Pd.I.)
Serah terima plakat dari Sekolah Muhammadiyah Karangkajen 2 Yogyakarta. (Foto: Ali Fakhri Amrullah, S.Pd.I.)
Serah terima plakat dari SDIT Al Fitrah. (Foto: Ali Fakhri Amrullah, S.Pd.I.)
Serah terima oleh-oleh dari Sekolah Muhammadiyah Karangkajen 2 Yogyakarta. (Foto: Ali Fakhri Amrullah, S.Pd.I.)

 

Kata Kunci: studi tiru, sekolah penggerak, SDIT Al Fitrah, SD Muhammadiyah Karangkajen, kurikulum merdeka, profil pelajar Pancasila, pembelajaran berbasis proyek, penilaian autentik, Pengelolaan keuangan.

 

Oleh : Itang Makbul Habib, S.Pd.

Muhammad Yusuf

Muhammad Yusuf

Leave a Replay